Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Bagi Yang Sedang Program Hamil, Wajib Konsumsi 5 Buah Untuk Kesuburan Ini

Bagi Yang Sedang Program Hamil, Wajib Makan Buah Untuk Kesuburan Ini - Bagi yang sudah menempuh bahtera rumah tangga atau jenjang pernikahan tentunya kehadiran buah hati merupakan impian stiap pasangan.


Namun demikian, tidak sedikit dari jumlah pasangan yang ada yang belum bisa mencapai impian untuk memiliki buah hati tersebut. Ada banyak faktor yang bisa mempengaruhi terhambatnya kehamilan pada setiap pasangan antara lain:

1. Obesitas

Sebesar 30 persen kasus ketidaksuburan (infertilitas) disebabkan oleh obesitas, baik pada suami maupun istri. Secara tidak langsung, hal ini dapat disebabkan oleh pola makan yang buruk.

2. Pola hidup tidak sehat

Ini adalah penyebab sulit hamil yang paling sering terjadi. Jika saat ini anda bekerja dan menghabiskan lebih banyak waktu untuk bekerja dibanding di rumah, mungkin ini bisa jadi salah satu pemicunya. sebenarnya tidak ada masalah dengan perempuan yang bekerja, ini bisa menjadi kendala jika tekanan yang anda dapat dari apa yang anda kerjakan benar-benar menyita waktu dan pikiran anda.

Saat bekerja, anda sering kali dihadapkan dengan deadline yang bisa membuat waktu makan terlewatkan. Kadang anda memilih fast food dan kurang memerhatikan gizi dari menu yang anda pilih. Semua itu bisa menjadi penyebab sulit hamil.



Buah untuk kesuburan pria
Buah untuk kesuburan dari arab
5 buah penyubur kandungan
makanan yg mengganggu kesuburan wanita
cara meningkatkan kesuburan rahim wanita
buah untuk kesuburan agar cepat hamil
buah untuk kesuburan sel telur
buah untuk promil


3. Sperma kurang sehat

Pada saat pembuahan, jumlah sel sperma akan bergerak mencapai angka 20 jutaan. Nah, jika jumlah yang diproduksi lebih sedikit dari itu, maka kehamilan pun menjadi sulit untuk didapatkan. Oleh karena itu, yang perlu berkonsultasi soal kesuburan bukan hanya wanita, namun pria juga perlu.

4. Berhubungan tidak mengenal masa subur

Mungkin ini juga salah satu faktor yang menghambat terjadinya kehamilan. Ketika anda melakukan program hamil ketahuilah masa subur pasangan anda. Apabila kesuliatan anda bisa berkonsultasi dengan dokter atau orang yang sudah berpengalaman. Biasanya masa subur akan terjadi seminggu setelah menstruasi sampai seminggu sebelum menstruasi.

Selain faktor tersebut masih banyak sekali yang mempengaruhi tertundanya kehamilan, sehingga terkadang ada pasangan yang tidak memiliki keturunan atau bahkan banyak yang frustasi dari adanya kejadian seperti ini.

Namun demikian, berdasarkan ebberapa riset yang dilakukan oleh tenaga kesehatan, ternyata ada beberapa buah yang bisa dikonsumsi oleh setiap pasangan yang sedang melakukan program hamil. Berikut jenis Buah Untuk Kesuburan secara alami

Baca juga:

Buah Untuk Kesuburan Untuk Program Hamil

Mengkonsumsi buah buahan sehat tentunya sangat pendting bukan saja untuk kesuburan melainkan utuk kesehatan tubuh pada umumnya. Berikut 5 buah yang dipercaya untuk meningkatkan keseburan:

1. Buah Zuriat

Bagi Yang Sedang Program Hamil, Wajib Konsumsi 5 Buah Untuk Kesuburan Ini
Pernah mendengar manfaat buah zuriat? Buah yang dikenal dengan nama buah Adam dan Hawa ini dipercaya bisa mempercepat kehamilan. Buah yang berasal dari Arab ini memiliki rasa seperti roti halia (jahe) ini bisa diolah menjadi beberapa jenis makanan.

Untuk cara konsumsinya biasanya bisa dimakan secara langsung, atau dijuga direbus, airnya didingainkan dan diminum oleh pasangan pria dan wanita.

2. Kelapa Muda

Bagi Yang Sedang Program Hamil, Wajib Konsumsi 5 Buah Untuk Kesuburan Ini
Beberapa kandungan nutrisi yang ada di dalam kelapa hijau seperti sodium, potasium hingga magnesium. Perlu diketahui bahwa laki-laki yang mengonsumsi air kelapa hijau dengan banyaknya kandungan nutrisi secara teratur setiap harinya dapat memberikan manfaat positif antara lain:
  • Mampu melancarkan sistem peredaran darah.
  • Meningkatkan kadar hormon testosteron dalam darah. 
  • Membantu tubuh tetap terhidrasi agar membantu dalam mengatur kontraksi otot. 
  • Membantu menjaga tekanan darah di dalam tubuh tetap stabil, sehingga membantu kinerja sistem saraf. 

3. Alpukat

Bagi Yang Sedang Program Hamil, Wajib Konsumsi 5 Buah Untuk Kesuburan Ini
Buah berdaging hijau dan kuning ini mengandung folat, vitamin K, dan tinggi kalium. Folat diperlukan untuk perkembangan otak dan tulang belakang janin.  Sementara vitamin K dan kalium membantu tubuh menyerap nutrisi lain secara efektif, menjaga keseimbangan hormon, dan mengatur tekanan darah.

Selain itu, alpukat bisa menjadi menu diet Anda karena mengandung lemak tak jenuh tunggal yang menjaga berat badan tetap ideal. Perlu Anda ketahui bahwa berat badan memengaruhi keseimbangan hormon estrogen yang berperan penting dalam kesuburan. Alpukat juga mengandung vitamin E yang berguna untuk menstabilkan dan melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan oksidatif.

4. Tomat

Bagi Yang Sedang Program Hamil, Wajib Konsumsi 5 Buah Untuk Kesuburan Ini
Tomat bisa anda makan secara langsung maupun digunakan sebagai jus. Jus tomat ini sejak dahulu dipercaya bisa meningkatkan kesuburan perempuan dan memperbesar kesempatan untuk memilki anak. Konsumsi jus tomat 2 hari sekali ya.

Selain konsumsi jus ini, anda juga harus tahu bagaimana cara menghitung masa subur sehingga tahu kapan waktu yang tepat untuk berhubungan dengan pasangan.

5. Pisang

Bagi Yang Sedang Program Hamil, Wajib Konsumsi 5 Buah Untuk Kesuburan Ini
Potasium yang tinggi dalam pisang meningkatkan kesuburan baik pada laki-laki maupun perempuan. Cara kerjanya adalah dengan meningkatkan energi dan kekebalan tubuh serta memberikan suplai mineral dan nutrisi yang diperlukan.

Tak hanya itu, konsumsi pisang juga meningkatkan produksi serotonin yang merupakan hormon kebahagiaan. Buah untuk kesuburan yang satu ini juga bisa mengusir stres atau mood buruk yang bisa berpengaruh terhadap kemungkinan seseorang untuk hamil.

Selain mengkonsumsi buah buahan sehat tersebut, tentunya bagi anda yang sedang melakukan program hamil adalah wajib melakukan gaya hidup sehat dan menghindari stres. Karena apabila anda sampai stres maka bisa menumbulkan tekanan psikisyang sangat berpengaruh terhadap hormon anda.

Penutup: Demikian informasi terkait dengan Jenis buah untuk kesuburan yang bisa saya bagikan, semoga bermanfaat untuk kita semua.